PRINSIP KERJA SAMA DAN PRINSIP SOPAN SANTUN DALAM KISAH SHALAHUDDIN AL AYYUBI CLIP 7
Sari
ABSTRAK: Penelitian ini mengenai prinsip kerja sama dan prinsip sopan
santun dalam video kisah salah satu tokoh muslim Shalahuddin Al Ayyubi.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisa
mengenai maksim-maksim didalam prinsip kerja sama dan prinsip sopan
santun serta pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh peserta tutur
dalam video tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
kualitatif naratif, dan adapun teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah teknik simak yang dikemukakan oleh Mahsun. Hasil yang di dapat
dari penelitian menunjukkan bagaimana prinsip kerja sama dan prinsip
sopan santun dalam pertuturan dan bentuk-bentuk pelanggaran terhadap
maksim dari kedua prinsip tersebut. Yaitu maksim kuantitas, maksim
kualitas, maksim relevansi, dan maksim cara dalam prinsip kerja sama serta
maksim-maksim yang ada dalam prinsip sopan santun, seperti maksim
kesepakatan, maksim pujian, dsb. Data penelitian ini diambil dari video
kisah Shalahuddin Al Ayyubi Clip 7 yang diunggah oleh Abu Giyas, dimana
didalamnya memuat beragam tuturan tokoh-tokoh yang dapat dianalisis.
KATA KUNCI: prinsip kerja sama, sopan santun, maksim, kisah,
Shalahuddin.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Hidayatullah, Syarif. 2017. Cakrawala linguistik Arab. Jakarta. PT Grasindo.
https://kisahmuslim.com/3915-shalahuddin-al-ayyubi.html
https://www.youtube.com/watch?v=5woiSBQLKsw&list=PLeSW1sxgZDCft8-
XU21cVSHGv8DeqRa0X&index=7
Mardiah, Zaqiatul, et.al. 2019. Maksim Relevansi pada Aplikasi Chatbot Simsimi
Berbahasa Indonesia. Unika Atma Jaya.
Nurjamily, Ode. 2015. Kesantunan Berbahasa Indonesia dalam Lingkungan
Keluarga. Jurnal Humanika No. 15(3).
Tussolekha, Rohmah, et.al. 2014. Prinsip Kerja Sama dan Sopan Santun Siswa di
Jejaring Facebook dan Implikasinya. J-Simbol.
Ufiana, Nurul. Penyimpangan prinsip Kerja Sama dan prinsip Sopan Santun dalam
Rapat Dinas Terbuka DPRD Kota Surabaya. Jurnal Skiptorium No.1(2).
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.